| Source : Pinterest |
Penulis : Widya
Kemendikbud Ristek akan mengadakan asesmen minat dan bakat bagi siswa sekolah menengah atas, hal ini dilaksanakan untuk persiapan penerimaan mahasiswa baru 2023.
Hasil dari asesmen ini akan menjadikan acuan dalam mengambil keputusan yang baik untuk memilih jurusan kuliah yang tepat, sebab jurusan kuliah yang tepat akan menentukan bagaimana kita melaksanakan kuliah serta bermanfaat pula bagi masa depan.
Rencana asesmen ini disetujui oleh beberapa Dinas Pendidikan, sebab memang mengetahui minat dan bakat akan membantu para siswa lebih mudah menentukan langkah selanjutnya, banyak sekali siswa yang bingung dalam menentukan jurusan kuliah karena ia tidak tahu atau kurang yakin akan minat dan bakatnya sehingga dengan adanya asesmen ini akan memberikan gambaran jelas mengenai minat dan bakat yang mereka miliki.
Jurusan kuliah yang tepat akan membantu berkembangnya bakat mahasiswa secara maksimal, hal itu juga dapat menjadi faktor bagi mahasiswa dalam survive atau bertahan di perkuliahan, selain itu asesmen ini akan membantu penentuan karir bagi siswa.
Sumber : Kompas.com
Comments
Post a Comment